Diskusi terkait Perkembangan Kurikulum Jurusan Teknik Komputer

Kegiatan ini merupakan pendampingan dari LP3M ke Jurusan Teknik Komputer yang baru saja terbentuk di Universitas Borneo Tarakan dalam penyusunan Kurikulum Teknik Komputer. Dalam hal ini dari pihak LP3M sendiri yakni Pak Dr. Jero Budi Darmayasa, S.Pd., M.Psi. selaku Sekretaris Lembaga dan didampingi oleh Kepala Pusat Pengembangan Kurikulum dan Inovasi Pembelajaran yakni Pak Irianto Aras, S.Pd., M.Pd. Adapun dari Jurusan Teknik Komputer, Ketua Jurusan Pak Mulyadi, ST., MT., dan Sekretaris Jurusan Pak Arif Fadlullah, S.Pd., M.Kom serta dosen di Jurusan Teknik Elektro yang hadir dalam Rapat virtual melalui zoom tersebut.