KEGIATAN PEMBINAAN BIMBINGAN KARIER

Kegiatan Bimbingan Karier yang dilaksanakan Pusat Karier dan Kewirausahaan LPPPM hari Jumat tanggal 22 Juli 2022 pukul 08.30—11.30 WITE dengan media zoom meeting. Tema Bimbingan Karier Build Your Confidence and Accelerate Your Career in Finance dengan Narasumber  Muhammad Ali. Beliau  merupakan Pimpinan Bankaltimtara Cabang Tarakan dan didampingi moderator Widyastuti Cahyaningrum, S.E, M.SM selaku Kepala pusat karier dan kewirausahaan LPPPM UBT. Adapun peserta bimbingan karier adalah  5 (lima) lulusan terbaik     dari 19 (sembilan belas) prodi di Universitas Borneo Tarakan (calon wisudawan/wisudawati).  Bimbingan karier dilaksanakan secara daring.

Hasil kegiatan bimbingan karier memberikan informasi terkait membangun kepercayaan diri dan percepatan berkarier di bidang keuangan. Narasumber menyampaikan tujuan manajemen karier dan proses manajemen karier di dunia perbankan. Alumni mendapatkan informasi tentang jalur karier di Bankaltimtara. Jalur karier dibagi menjadi pegawai kontrak, pegawai pensiun 40 tahun dan pegawai pensiun 6 tahun. Disampaikan juga terkait langkah-langkah membangun karier sebagai fresh graduation dan langkah membangun karier sebagai pegawai bank. Dalam bimbingan karier  alumni bisa mencari informasi tentang peluang kerja di Bankaltimtara secara online di instagramnya. Pemateri memberikan referensi link untuk informasi lowongan kerja online. Selain itu juga pemateri memberikan point-point pertanyaan saat wawancara kerja dan praktek wawancara kerja sehingga alumni bisa mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi pewawancara kerja. Kegiatan bimbingan karier diselenggarakan dengan harapan masa tunggu lulusan tidak lebih dari tiga bulan bisa terserap dalam dunia kerja.